Turut Mendampingi Bupati Bengkalis, Kadisdik Hadiri Pelepasan Siswa Pertukaran Pelajaran Amerika
PINGGIR,DISDIK - Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Bengkalis Kholijah mendampingi Bupati Bengkalis Kasmarni dalam kegiatan Pelepasan Siswa Pertukaran Pelajaran Amerika.
Hijri Falisha Nailah, Putri daerah Kabupaten Bengkalis mendapatkan pertukaran pelajar ke Negeri Paman Sam. Hijri merupakan salah satu pelajar di SMA Swasta IT Mutiara Duri yang saat ini sedang duduk di bangku kelas 11, Hijri didampingi gurunya sillaturrahmi bersama Bupati Kasmarni di Kediaman Pribadi Bupati Kasmarni, Desa Muara Basung, Sabtu 21/5/2022.
Bupati Kasmarni ucapkan selamat dan rasa bangga dengan prestasi yang diraih, yakni menjadi siswa terbaik yang terpilih Pertukaran Pelajar di Negara Paman Sam tersebut.
"Hijri membawa nama baik Kabupaten Bengkalis, jadi disana nanti yang sopan, jaga nama baik keluarga, sekolah dan daerah dan harus tetap jalin komunikasi dengan keluarga. Jadilah duta bangsa yang berprestasi. Gunakan berkah ini dengan menuntut ilmu seluas- luasnya, karena nantinya akan bermanfaat bagi masyarakat Indonesia, Khususnya Kabupaten Bengkalis," Ucap Bupati Kasmarni.
Hal senada disampaikan Kadisdik Kholijah kepada Hijri untuk membangun sillaturrahmi dengan pelajar lainnya yang datang dari berbagai daerah dengan latar belakang suku dan budaya yang berbeda pula.
"Khusus untuk Hijri, saya mengingatkan agar menjaga kesehatan, untuk saling bantu, saling menjaga karena jauh dari orang tua dan sanak saudara," Ucap Kadisdik Kholijah.