MENU TUTUP
Senin, 18 April 2022 | 13:06:47 WIB - Dibaca: 1039 kali
Kadisdik Kholijah Lakukan Sidak

Kadisdik Kholijah Sidak Ke Sekolah Di Kecamatan Mandau

Editor: - Reporter: - Fotografer:
Kadisdik Kholijah Sidak Ke Sekolah Di Kecamatan Mandau Kadisdik Kholijah Saat Berbincang Bersama Kepala Sekolah Mengenai Data Vaksinasi Anak

MANDAU, DISDIK - Kepala Dinas Pendidikan (Kadisdik) Kholijah serta didampingi oleh Korwilcam Mandau Pepy Sumanti dan Pengawas Sekolah Dasar (SD) lakukan inspeksi mendadak (Sidak) ke beberapa sekolah di Kecamatan Mandau, Senin, 18 April 2022.

Sidak ke sekolah- sekolah dilakukan Kadisdik Kholijah dalam rangka bahwa masih ada sekolah yang jumlah siswa telah divaksinasi masih sedikit.

Sekolah yang pertama kali dikunjungi oleh Kadisdik Kholijah yakni SDN 7 Mandau yang berada di Kelurahan Pematang Pudu, Kecamatan Mandau.

Dalam sidak tersebut, Kadisdik Kholijah menyampaikan kepada Kepala Sekolah agar terus melakukan sosialisasi kepada wali murid dan siswa agar untuk tidak takut untuk di suntik vaksinasi.

"Lakukan lagi sosialisasi vaksinasi kepada siswa dan wali murid. Jangan takut untuk di vaksinasi, karena vaksinasi ini untuk menigkatkan herd immunity kita," ucap Kadisdik Kholijah yang akrab disapa Bunda.

Setelah lakukan sidak di SDN 7, Kadisdik Kholijah bersama rombongan langsung berjalan menuju SDN 30 Mandau yang berada tepat disebelah SDN 7.

Sesampainya disana, Kadisdik yang akrab disapa Bunda itu langsung mengelilingi sekolah guna melihat fasilitas yang ada disekolah SDN 30 Mandau.

Lebih lanjut, Kadisdik Kholijah langsung mengarah ke ruang Kepala Sekolah guna menanyakan data vaksinasi anak yang berada di SDN 30 Mandau.

Usai lakukan sidak di 2 Sekolah, Kadisdik Kholijah langsung menuju SDN 17 Mandau yang berada di Jalan Aman, Kecamatan Mandau.

Sesampainya di SDN 17, Kadisdik yang akrab disapa bunda disambut oleh kepala sekolah dan guru SDN 17 dan langsung diarahkan untuk memasuki ruang majelis guru.

Tidak menyia- nyiakan kesempatan, Kadisdik Kholijah langsung memanfaatkan moment sillaturrahmi ini di bulan suci ramadhan serta menanyakan data- data anak yang telah di vaksinasi.

 

[Ikuti Terus Disdik Bengkalis Melalui Sosial Media]







Disdik Bengkalis
di Google+



Disdik Bengkalis
di Instagram
Berita Terkait +
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Untuk Jenjang SMP, Disdik Bengkalis Buka Penerimaan Beasiswa Prestasi Akademik dan Non Akademik

Dibaca : 888 Kali
2

Syahbuddin Zakaria Anggota Dewan Pendidikan Tutup Usia, Kadisdik Bengkalis Sampaikan Belasungkawa

Dibaca : 567 Kali
3

Terbaik 1 Kombel se Riau dan Raih Sejumlah Prestasi pada Jambore GTK, Kadisdik Beri Apresiasi

Dibaca : 487 Kali
4

Diklat Cegah Stunting dan Bimtek IKM, Sekretaris Disdik Harapkan Guru PAUD/TK Terus Tingkatkan Kompetensi

Dibaca : 345 Kali
5

Buka Pelatihan Pendidikan Inklusi, Sekretaris Disdik: Anak Berkebutuhan Khusus Harus Tetap dapat Pendidikan Berkualitas

Dibaca : 647 Kali