MENU TUTUP
Senin, 28 Maret 2022 | 11:57:40 WIB - Dibaca: 1231 kali
Musrenbang Kabupaten Bengkalis 2023

Kadisdik Kholijah: Mari Bahu Membahu Dukung Percepatan Pembangunan Daerah

Editor: - Reporter: - Fotografer:
Kadisdik Kholijah: Mari Bahu Membahu Dukung Percepatan Pembangunan Daerah Kadisdik Hj Kholijah saat menghadiri Musrenbang RKPD Kabupate Bengkalis 2023
BENGKALIS - Dinas Pendidikan sebagai salah satu Perangkat Daerah Bengkalis, siap bahu membahu dalam mendukung percepatan pembangunan daerah.
 
Komitmen tersebut disampaikan Kepala Dinas Pendidikan (Kadisdik) Hj Kholijah saat menghadiri Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RKPD) Kabupaten Bengkalis Tahun 2023.
 
Kegiatan yang digelar di Balai Kerapatan Wisma Daerah Sri Mahkota, Senin 28 Maret 2022 itu dibuka secara resmi Bupati Kasmarni.
 
Dikatakan Kholijah, musrenbang tingkat kabupaten memiliki fungsi strategis dan penting karena dalam tahapan ini kita bersama-sama akan mensinkronkan dan merumuskan usulan prioritas pembangunan daerah yang dihasilkan dari usulan masyarakat, usulan Pokok Pikiran dan hasil Reses anggota DPRD yang dipadukan dengan rancangan rencana kerja perangkat daerah, untuk kemudian dituangkan dalam rencana kerja Pemkab Bengkalis.
 
"Forum Musrenbang ini penting selain menyelaraskan program antarsektor, merumuskan prioritas program dan kegiatan, juga mengingatkan kembali peran dan tugas bersama untuk menghasilkan kegiatan pembangunan yang lebih efektif bagi masyarakat", ungkapnya.
 
Untuk itu, Kholijah kembali menegaskan pihaknya memiliki komitmen tinggi dalam mendukung dan menyukseskan proses musrenbang tersebut.
 
"Disdik juga siap bersinergi dan berkolaborasi guna mewujudkan Kabupaten Bengkalis bermarwah, maju dan sejahtera," ujarnya lagi.
 
Musrenbang kali ini mengusung tema "Meningkatan Perekonomian Masyarakat, Memajukan Pertanian, Perkebunan, Industri, Perdagangan dan Pariwisata yang Didikung oleh Tersedianya Pelayanan Dasar untuk Kesejahteraan".

[Ikuti Terus Disdik Bengkalis Melalui Sosial Media]







Disdik Bengkalis
di Google+



Disdik Bengkalis
di Instagram
Berita Terkait +
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Untuk Jenjang SMP, Disdik Bengkalis Buka Penerimaan Beasiswa Prestasi Akademik dan Non Akademik

Dibaca : 895 Kali
2

Syahbuddin Zakaria Anggota Dewan Pendidikan Tutup Usia, Kadisdik Bengkalis Sampaikan Belasungkawa

Dibaca : 567 Kali
3

Terbaik 1 Kombel se Riau dan Raih Sejumlah Prestasi pada Jambore GTK, Kadisdik Beri Apresiasi

Dibaca : 488 Kali
4

Diklat Cegah Stunting dan Bimtek IKM, Sekretaris Disdik Harapkan Guru PAUD/TK Terus Tingkatkan Kompetensi

Dibaca : 347 Kali
5

Buka Pelatihan Pendidikan Inklusi, Sekretaris Disdik: Anak Berkebutuhan Khusus Harus Tetap dapat Pendidikan Berkualitas

Dibaca : 652 Kali