MENU TUTUP
Selasa, 15 Maret 2022 | 12:07:06 WIB - Dibaca: 1817 kali
Di Hadiri Langsung Oleh Kadisdik Kholijah

Saksikan Lomba Sampan Layar di Ketam Putih, Kholijah Dukung Jadi Event Tahunan

Editor: - Reporter: - Fotografer:
Saksikan Lomba Sampan Layar di Ketam Putih, Kholijah Dukung Jadi Event Tahunan Kadisdik Kholijah Saat Menghadiri Lomba Sampan Layar

BENGKALIS - Kepala Dinas Pendidikan (Kadisdik) Kabupaten Bengkalis, Hj Kholijah berkesempatan menyaksikan perlombaan sampan layar di Desa Ketam Putih, Selasa 15 Maret 2022. Dikesempatan tersebut, Kholijah mendukung event tersebut menjadi agenda pariwisata tahunan.

 

Menurutnya, Bengkalis sebagai wilayah maritim memilik banyak potensi yang bisa dikembangkan, salah satunya aktivitas sehari-hari nelayan dalam menggunakan sampan layar saat melaut atau mencari ikan.

 

Kepiawaian masyarakat dalam menggunakan sampan layar tersebut akan menjadi daya tarik bila dikemas dalam sejenis perlombaan.

 

"Tentu saja ini akan menjadi daya tarik wisatawan untuk berkunjung ke Pulau Bengkalis, khususnya ke desa Ketam Putih," ucap Kholijah.

 

Sebelumnya, Bupati Kasmarni saat membuka lomba menyebutkan, lomba sampan layar hendaknya masuk dalam agenda pariwisata tahunan yang dikoordinir Dinas Pariwisata, Kebudayaan, Kepemudaan dan Olahraga.

 

"Mudah-mudahan, lomba yang akan diselenggarakan ini, dapat jadikan sebagai sarana konsolidasi, adu bakat dan prestasi para penggiat sampan layar di Kecamatan Bengkalis khususnya," ucap Kasmarni dalam pidatonya.

 

Mantan Camat Pinggir itu juga berharap, event yang dilakukan sebagai sarana adu bakat para penggiat sampan, tidak menutup kemungkinan kedepannya desa Ketam Putih sebagai penyumbang terbanyak atlet-atlet sampan layar berprestasi.

 

Untuk itu, orang nomor satu di Bengkalis ini kepada pihak-pihak terkait, seperti Disparbudpora, KONI maupun cabang olahraga sampan layar, untuk memanfaatkan momentum ini guna mencari bibit maupun menyusun program-program pembinaan, agar kedepannya dapat lebih berprestasi serta memajukan desa melalui wisata baharinya.

[Ikuti Terus Disdik Bengkalis Melalui Sosial Media]







Disdik Bengkalis
di Google+



Disdik Bengkalis
di Instagram
Berita Terkait +
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Kadisdik Bengkalis Usulkan Penerapan Lokal Jauh SMAN 2 Mandau pada Rakor Pemprov dan Pemkab

Dibaca : 402 Kali
2

Kabid PAUD & PNF Bersama PKBM se-Kabupaten Bengkalis Bahas Persiapan Assessment Sumatif

Dibaca : 419 Kali
3

Diterima Kadisdik, Kabupaten Bengkalis Raih Anugrah Pendidikan Kategori Utama dan Transformasi Pembelajaran

Dibaca : 480 Kali
4

Cegah Kenakalan Remaja, Disdik Bersama Kejari Lakukan Penyuluhan Hukum di SMPN 3 Bengkalis

Dibaca : 961 Kali
5

Pesantren Tahfidz Ikramul Quran Gelar MHQ ke-2 di Kabupaten Bengkalis

Dibaca : 1036 Kali