Program Suluh Riau Resmi Ditutup, Bupati Kasmarni Minta Generasi Muda Meningkatkan Keterampilan
DURI, DISDIK - Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Bengkalis Kholijah turut mendampingi Bupati Kasmarni menutup acara program sinergi dalam upaya melanjutkan harapan masyarakat Riau (Suluh Riau), Kamis, 6/1/2022 di Hotel Surya Duri.
Acara Suluh Riau ini digagas oleh PT Pertamina Hulu Rokan bersinergi dengan Politeknik Caltex Riau (PCR) dan bekerjasama dengan Pemkab Bengkalis, Pemkab Rokan Hulu, dan Korem 031 Wirabima.
"Kami memberikan apresiasi yang tinggi kepada PT Pertamina Hulu Rokan yang bekerja sama dengan Politeknik Caltex Riau yang telah berinisiatif memberikan pelatihan dan sertifikasi kepada masyarakat agar memiliki keterampilan," Ujar Bupati Kasmarni.
Bupati Kasmarni berharap kepada generasi muda khususnya di Kabupaten Bengkalis untuk selalu meningkatkan kompetensi melalui program soft skill dan keterampilan.
"Melalui pelatihan yang dilaksanakan selama ini kami harapkan dapat meningkatkan kompetensi para pencari kerja melalui program soft skill sehingga generasi muda Kabupaten Bengkalis dapat bersaing dalam dunia kerja dan dunia usaha," Sambung Bupati Kasmarni.
Bupati Kasmarni sangat mendukung program pelatihan seperti ini sangat di dukung oleh Pemkab Bengkalis sesuai dengan Misi yakni mewujudkan pengelolaan potensi Sumber Daya Manusia (SDM) yang efektif dalam memajukan perekonomian dalam mewujudkan perekonomian demi tercapainya Kabupaten Bengkalis Bermarwah, Maju dan Sejahtera.