MENU TUTUP
Kamis, 21 Oktober 2021 | 16:39:10 WIB - Dibaca: 1120 kali

Bupati Kasmarni Berikan Penghargaan Kepada Oqta, Peraih Medali Perak Cabor Muatay

Editor: - Reporter: - Fotografer:
Bupati Kasmarni Berikan Penghargaan Kepada Oqta, Peraih Medali Perak Cabor Muatay Oqta Mesi Simorangkir Mendapatkan Penghargaan Dari Bupati Kasmarni

MANDAU, DISDIK -  Pekan Olahraga Nasional (PON) telah resmi ditutup oleh Wakil Presiden RI Maaruf Amin di Stadion Jaya Pura.

Usai membuka secara resmi kegiatan pelatihan Bakti Negeri Mahasiswa Pasca Sarjana, Bupati Kasmarni memberikan Penghargaan kepada Peraih Medali Cabang olah Raga Muatay Asal Kecamatan Bathin Solapan, Kamis 21/10/2021 di Ball Room Grand Zuri Hotel.

Oqta Mesi Simorangkir salah satu kontingen Riau berhasil mendapatkan medali Perak cabang Olahraga Muatay pada Pon XX Papua. Kadisdik Edi Sakura tidak lupa  bersuka cita dan mengucapkan  tahniah.

"Atas nama Kepala Dinas Kabupaten Bengkalis, saya mengucapkan selamat dan tahniah kepada Oqta Mesi Simorangkir telah berhasil mendapatkan medali perak cabang olahraga muatay, dan Robi Rianto Pasaribu telah berhasil mendapatkan medali perunggu cabor tinju pada PON XX Papua," Ucap Edi Sakura.

Bupati Kasmarni langsung memberikan penghargaan kepada Oqta Mesi Simorangkir yakni diangkat sebagai Guru Kontrak di SMPN 1 Bathin Solapan, Kabupaten Bengkalis.

Kadisdik Edi Sakura melanjutkan, terimakasih untuk tim guru Pendidikan Jasmani Olahraga dan Kesehatan (PJOK) bidang olahraga tinju, sasana scorpio boxing camp yang terletak di Jalan Rangau, dan diketuai oleh Mursal Hamdi.

"Pada saat ini, saya berharap pada sasana scorpio boxing camp kedepannya agar dapat mencari bibit- bibit untuk PON tahun 2025. Tentu saja kami dari Dinas Pendidikan  sangat mengharapkan sosok seperti Oqta Mesi Simorangkir, peraih medali perak, " Ujar Kadisdik Edi Sakura.

Edi Sakura juga mengucapkan terimakasih kepada Bupati Kasmarni karena telah memberikan langsung penghargaan kepada peraih medali di PON XX Papua.

"Semoga Kabupaten Bengkalis tetap menjadi negeri yang bermarwah, maju dan sejahtera," Pungkasnya.

[Ikuti Terus Disdik Bengkalis Melalui Sosial Media]







Disdik Bengkalis
di Google+



Disdik Bengkalis
di Instagram
Berita Terkait +
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Untuk Jenjang SMP, Disdik Bengkalis Buka Penerimaan Beasiswa Prestasi Akademik dan Non Akademik

Dibaca : 846 Kali
2

Syahbuddin Zakaria Anggota Dewan Pendidikan Tutup Usia, Kadisdik Bengkalis Sampaikan Belasungkawa

Dibaca : 547 Kali
3

Terbaik 1 Kombel se Riau dan Raih Sejumlah Prestasi pada Jambore GTK, Kadisdik Beri Apresiasi

Dibaca : 472 Kali
4

Diklat Cegah Stunting dan Bimtek IKM, Sekretaris Disdik Harapkan Guru PAUD/TK Terus Tingkatkan Kompetensi

Dibaca : 325 Kali
5

Buka Pelatihan Pendidikan Inklusi, Sekretaris Disdik: Anak Berkebutuhan Khusus Harus Tetap dapat Pendidikan Berkualitas

Dibaca : 632 Kali