MENU TUTUP
Rabu, 02 Juni 2021 | 12:26:17 WIB - Dibaca: 653 kali

Bupati dan Wabup Tinjau Pelaksanaan PPKM Di Kecamatan Mandau dan Bathin Solapan

Editor: - Reporter: - Fotografer:
Bupati dan Wabup Tinjau Pelaksanaan PPKM Di Kecamatan Mandau dan Bathin Solapan Bupati Kasmarni memberikan masker kepada masyarakat

Mandau, Disdik - Bupati Bengkalis Kasmarni dan Wakil Bupati Bengkalis H Bagus Santoso, melakukan peninjauan langsung aktifitas masyarakat dan pedagang di Pasar Sartika, Kecamatan Mandau, Pasar Sidomulyo KM18, Kecamatan Bathin Solapan Rabu, 2 Juni 2021.

Kunjungan Bupati beserta rombongan untuk memastikan pelaksanaan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) dan kepatuhan terhadap Protokol Kesehatan (Prokes) memutus mata rantai penularan Covid-19 yang sampai saat ini masih menjadi pandemi.
 
Sembari menyapa masyarakat dan mengingatkan agar selalu menggunakan masker dan menjaga jarak, Bupati Kasmarni ini juga di dampingi Kajari Bengkalis, Nanik Kushartati dan Waka Porles Bengkalis Kompol Aslely Farida Turnip. 
 
 
“Maskernya mana. Pakai masker ya. Ini pakai maskernya dan tetap pakai masker ya,” ujar Bupati Kasmarni ketika menyisiri Pasar Sartika dan  menemukan ibu-ibu maupun bapak-bapak yang tidak memakai masker.
 
Ikut mendampingi Bupati Kasmarni beserta Rombongan, Kadisdik Edi Sakura sangat mengapresiasi pemerintah daerah yang peduli dengan masyarakat.
 
"Kita berharap kepada seluruh masyarakat khususnya di Kabupaten Bengkalis ini untuk selalu mematuhi Prokes secara ketat."
 
"Prokes yang dimaksud salah satunya 3M, yaitu mencuci tangan pakai sabun, memakai masker, serta menjaga jarak." Ujar Edi.
 
Berdasarkan tinjauan di pasar, Kasmarni terus menghimbau masyarakat dan pedagang untuk mematuhi Prokes guna mencegah penularan Covid-19 di negeri ini.
 
"Ini juga sesuai dengan arahan Presiden Republik Indonesia yang mengintruksikan untuk menekan angka Covid-19 khususnya di Riau," Pungkas Kasmarni.
 

[Ikuti Terus Disdik Bengkalis Melalui Sosial Media]







Disdik Bengkalis
di Google+



Disdik Bengkalis
di Instagram
Berita Terkait +
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Kadisdik Bengkalis Usulkan Penerapan Lokal Jauh SMAN 2 Mandau pada Rakor Pemprov dan Pemkab

Dibaca : 405 Kali
2

Kabid PAUD & PNF Bersama PKBM se-Kabupaten Bengkalis Bahas Persiapan Assessment Sumatif

Dibaca : 420 Kali
3

Diterima Kadisdik, Kabupaten Bengkalis Raih Anugrah Pendidikan Kategori Utama dan Transformasi Pembelajaran

Dibaca : 481 Kali
4

Cegah Kenakalan Remaja, Disdik Bersama Kejari Lakukan Penyuluhan Hukum di SMPN 3 Bengkalis

Dibaca : 967 Kali
5

Pesantren Tahfidz Ikramul Quran Gelar MHQ ke-2 di Kabupaten Bengkalis

Dibaca : 1038 Kali