MENU TUTUP
Selasa, 17 September 2024 | 10:01:53 WIB - Dibaca: 909 kali

Kolaborasi Seaqis dan PT PHR, Kadisdik Bengkalis Hadiri Kegiatan Peningkatan Kompetensi Guru dalam Pembelajaran STEM

Editor: Zuriat Abdillah, S.Pd.I - Reporter: Rio Purnama - Fotografer: Rio Purnama
Kolaborasi Seaqis dan PT PHR, Kadisdik Bengkalis Hadiri Kegiatan Peningkatan Kompetensi Guru dalam Pembelajaran STEM

PEKANBARU - Kepala Dinas Pendidikan (Kadisdik) Kabupaten Bengkalis, Hadi Prasetyo, ST, MSc, menghadiri kegiatan Peningkatan Kompetensi Guru dalam Pembelajaran STEM Lokal Konteks pada Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5) yang diselenggarakan oleh Seameo Qitep in Science (Seaqis) bekerja sama dengan PT Pertamina Hulu Rokan (PHR), untuk Wilayah Kerja HPR WK Rokan, di Hotel The Zuri, Pekanbaru, Selasa, 17 September 2024.

"Kami sangat berterima kasih dan menyambut baik inisiatif kolaborasi antara Seaqis dan PHR dalam pengembangan pembelajaran STEM di sekolah-sekolah kita. Program ini merupakan langkah maju yang sangat strategis dalam mempersiapkan generasi muda kita untuk menghadapi tantangan masa depan yang semakin kompleks," ujar Kadisdik Bengkalis, Hadi Prasetyo ketika memberikan sambutan.

Beliau menyebutkan bahwa STEM (Science, Technology, Engineering, and Mathematics) merupakan bidang ilmu yang sangat relevan dengan perkembangan zaman. 

"Keterampilan di bidang STEM sangat dibutuhkan dalam berbagai sektor industri, serta dalam memecahkan berbagai permasalahan sosial yang ada di masyarakat," sebutnya.

Melalui Program Kolaborasi ini, lanjut Kadisdik Bengkalis, diharapkan Guru lebih kreatif dan Inovatif dalam mempersiapkan pembelajaran yang berbasis STEM. Dimana dapat menstimulasi nalar kritis peserta didik dalam mengkoneksikan Science, Technology, Engineering and Mathematics dalam satu pembelajaran yang kompleks.

"Dengan adanya dukungan dari Seaqis dan PHR, kita akan mendapatkan berbagai sumber daya yang bermanfaat, seperti kurikulum yang relevan, pelatihan bagi guru, serta fasilitas pembelajaran yang memadai. Saya yakin, dengan kerja sama yang baik antara semua pihak, program ini akan berhasil dengan baik dan memberikan manfaat yang besar bagi pendidikan di daerah kita," ungkap Kadisdik Bengkalis.

Terakhir, Hadi Prasetyo juga mengucapkan terima kasih kepada Seaqis dan PHR atas dukungannya khususnya dalam bidang pendidikan di negeri ini. Dan semoga kolaborasi ini dapat terus berlanjut dan semakin berkembang di masa mendatang.

[Ikuti Terus Disdik Bengkalis Melalui Sosial Media]







Disdik Bengkalis
di Google+



Disdik Bengkalis
di Instagram
Berita Terkait +
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Untuk Jenjang SMP, Disdik Bengkalis Buka Penerimaan Beasiswa Prestasi Akademik dan Non Akademik

Dibaca : 846 Kali
2

Syahbuddin Zakaria Anggota Dewan Pendidikan Tutup Usia, Kadisdik Bengkalis Sampaikan Belasungkawa

Dibaca : 547 Kali
3

Terbaik 1 Kombel se Riau dan Raih Sejumlah Prestasi pada Jambore GTK, Kadisdik Beri Apresiasi

Dibaca : 472 Kali
4

Diklat Cegah Stunting dan Bimtek IKM, Sekretaris Disdik Harapkan Guru PAUD/TK Terus Tingkatkan Kompetensi

Dibaca : 325 Kali
5

Buka Pelatihan Pendidikan Inklusi, Sekretaris Disdik: Anak Berkebutuhan Khusus Harus Tetap dapat Pendidikan Berkualitas

Dibaca : 632 Kali