Kadisdik Bengkalis Ikuti Pembentukan KPD dan Sosialisasi Transformasi PPG se Riau
BENGKALIS - Kepala Dinas Pendidikan (Kadisdik) Kabupaten Bengkalis, Hadi Prasetyo mengikuti kegiatan Pembentukan Konsorsium Pendidikan Daerah (KPD) Riau dan Sosialisasi Transformasi Pendidikan Profesi Guru (PPG), Rabu, 4 September 2024.
Kegiatan yang diselenggarakan oleh Balai Guru Penggerak (BGP) Provinsi Riau ini diikuti seluruh Disdik kabupaten/kota dan sejumlah unsur pendidikan di Provinsi Riau, yang digelar di Hotel Aston, Batam.
Kadisdik Bengkalis, Hadi Prasetyo menyebutkan bahwa keikutsertaannya dalam kegiatan ini adalah bagian dari upaya meningkatkan mutu pendidikan, khususnya di Kabupaten Bengkalis, yang tentunya terintegrasi dengan BGP Provinsi Riau.
"Kita ketahui bahwa KPD adaah wadah kolaborasi antara pemangku kepentingan dalam mendukung terbentuknya ekosistem pendidikan yang berkelanjutan melalui penyelesaian bersama terkait isu pendidikan sesuai kapasitas dari kebutuhan masing-masing daerah. Sehingga Disdik Bengkalis juga turut mendukung terbentuknya KPD ini," ujar Hadi Prasetyo.
Menurutnya, keberadaan KPD adalah sebagai upaya agar pemangku kepentingan di setiap daerah memiliki kesiapan sumber daya menghadapi tantangan bersama, menumbuhkan rasa kepemilikan yang nantinya diharapkan akan berdampak terhadap kualitas pendidikan.
Kadisdik Bengkalis juga menyebutkan bahwa KPD ini merupakan bagian dari transformasi PPG yang meliputi transformasi kebijakan dan regulasi, kurikulum, asesmen, sumber daya manusia, penyelenggara Pendidikan Profesi Guru, dan pemanfaatan teknologi dalam penyelenggaraan Pendidikan Profesi Guru.
"Sehingga dari kegiatan ini kita mendapatkan tambahan informasi terkait KPD dan tranformasi PPG. Dan akhirnya kita juga berharap melalui transformasi PPG dapat memenuhi kebutuhan guru profesional, dalam mempercepat terwujudnya visi Kabupaten Bengkalis yang Bermarwah, Maju dan Sejahtera, serta menyongsong Indonesia Emas 2045," pungkasnya.
Turut membersamai Kadisdik dalam kegiatan tersebut, Kabid Pembinaan Ketenagaan, Disdik Bengkalis, Suwanto, Penjab PPG, Wijianto, perwakilan BKPP Bengkalis, Junaidi, serta para peserta dari berbagai kabupaten/kota se Provinsi Riau.