Penyerahan STTP Guru Penggerak Angkatan II
MANDAU, DISDIK - Usai menghadiri silaturrahmi bersama PGSS, Kadisdik Kholijah menghadiri Penyerahan Surat Tanda Tamat Pelajar (STTP) Program Guru Penggerak Angkatan II.
Kadisdik Khokijah berharap, setelah diberikannya STTP ini bapak/ibu guru senantiasa bersinergi.
"Saya harap agar bapak/ibu guru selalu bersinergi dan saling koordinasi serta kerjasama dengan baik demi kemajuan pendidikan di Kabupaten Bengkalis, sehingga terwujudnya visi misi Kabupaten Bengkalis yang bermarwah, maju serta sejahtera," Ungkap Kadisdik Kholijah.
Hal ini dikemukakan Kadisdik Kholijah di Aula Korwilcam Mandau, Sabtu 12/2/2022.
Tidak hanya itu, Kadisdik Kholijah juga sangat mengapresiasi guru penggerak ini karna telah mengikuti kegiatan ini selama 9 bulan.
"Saya sangat mengapresiasi kepada bapak/ibi Pengajar Praktik dan Guru Penggerak yang dapat mengikuti rangkaian diklat calon guru penggerak ini dengan penuh semangat, serius, dan telah bekerjasama dengan baik selama 9 bulan ini," Ujar Kadisdik Kholijah.
Penyerahan STTP ini dihadiri oleh 38 orang guru yang berasal kecamatan- kecamatan yang ada di Kabupaten Bengkalis.
Turut Hadir, Kabid SD Samsurizal, Kabid SMP Junaidi Yahya, Kabid Ketenagaan Suwanto.