Membentuk Jiwa Sportivitas dan Nilai Kejujuran Bagi Peserta Didik
BENGKALIS, DISDIK - Bertempat di Aula Hotel Panorama Bengkalis, Jumat 27 April 2018, 81 atlet terbaik dari perwakilan tiap-tiap Kecamatan Tingkat Sekolah Menengah Pertama (SMP) mengikuti acara pembukaan seleksi Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN) Tahun 2018.
Turut hadir dalam acara pembukaan yaitu Kabid Pembinaan Ketenagaan M. Rasyid, SH dan Pejabat Pengawas dilingkungan Dinas Pendidikan Kabupaten Bengkalis, Ketua Pengkab Cabang Olahraga yang dipertandingkan, Dewan Juri serta undangan lainnya.
Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Bengkalis yang diwakili Plt. Kepala Bidang Pembinaan SMP Busyairil, S.Pd.,M.Pd, mengamanatkan bahwa Pemikiran, Raga, dan rasa itu sangat penting didalam olahraga, otak ikut berfikir, dan hati ikut merasakan. Olahraga patut kita semarakkan dengan semangat kebersamaan, sportifitas, dan kejujuran.
Dalam laporannya Kepala Seksi Peserta Didik dan Pembangunan Karakter Musa Ismail, M.Pd selaku Ketua Panitia Seleksi menyampaikan kegiatan ini dilaksanakan di dua tempat yaitu di Bengkalis dan Mandau.
Adapun waktu pelaksanaanya dari tanggal 27 April s.d 29 April 2018 dengan 5 cabang lomba yaitu, Atletik, Pencak Silat, Karate, Bulu Tangkis yang dilaksanakan di Bengkalis,
Sedangkan cabang Renang dilaksanakan di Kecamatan Mandau.Melalui surat yang dikirimkan oleh Dinas Pendidikan Provinsi Riau seleksi O2SN SMP tingkat Provinsi Riau akan dilaksanakan pada 6 sampai dengan 9 Mei 2018 ini. (mns)