Bahas Kemajuan Pendidikan, Sekretaris Disdik Ikuti Diskusi Bersama Dewan Pendidikan, TPP dan Bappeda
BENGKALIS - Dinas Pendidikan Kabupaten Bengkalis, Dewan Pendidikan Kabupaten Bengkalis dan Tim Percepatan Pembangunan (TPP) Kabupaten Bengkalis mengikuti diskusi yang diselenggarakan Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kabupaten Bengkalis, Selasa, 23 September 2024.
Diskusi ini membahas seputar perkembangan, kemajuan pendidikan serta beberapa isu yang berkaitan tentang pendidikan di Kabupaten Bengkalis.
Diskusi ini dihadiri Kepala Disdik Bengkalis Hadi Prasetyo, ST., M.Sc, diwakili Sekretaris Muthu Saily, S.IP., M.PA, Ketua Dewan Pendidikan bersama tujuh anggota Dewan Pendidikan, diantaranya Alfansuri M.Sc, Afridon MT, M Ihsan M.Pd, Nurhaida Selian M.Pd, Juanda MM, Zulfan Ikhram MA serta Sutrisno SE, Sy, Tim Percepatan Pembangunan, H Mustafa Kamal, Suparjo dan Yuhelmi.
Sekretaris Disdik, Muthu Saily mengucapkan terima kasih kepada Bappeda Kabupaten Bengkalis yang telah memfasilitasi diskusi ini.
"Kita berharap melalui diskusi ini dapat mengurai berbagai persoalan-persoalan yang mempengaruhi perkembangan dan kemajuan dunia pendidikan di Kabupaten Bengkalis," ujarnya.
Muthu Saily juga menyebutkan bahwa keberadaan Dewan Pendidikan sangat dinantikan dan diharapkan mampu menerobos sekat-sekat serta batas kewenangan yang selama ini tidak mampu dilakukan oleh Disdik.
"Semoga kolaborasi ini juga dapat menjadi spirit kita bersama dalam mewujudkan visi Pemerintah Kabupaten Bengkalis yang Bermarwah, Maju dan Sejahtera," tuturnya.
Sementara itu, Kepala Bappeda Kabupaten Bengkalis, Rinto ketika memimpin diskusi tersebut menyebutkan bahwa diskusi kali ini membahas beberapa isu pendidikan.
Beberapa hal dibicarakan dalam pertemuan itu, diantaranya tentang Desain Pendidikan Kabupaten Bengkalis, Master Plan Pulau Bengkalis sebagai Pusat Pendidikan, Integrasi Pendidikan Umum, Swasta dan Agama, Penguatan Perguruan Tinggi dan Vokasi, Pendidikan Masyarakat (Kelompok Bermain, Bimbingan Kursus dan Pelatihan), Peningkatan Sarana dan Prasarana Pendidikan, Data Dapodik dan APBD, Pendirian Sekolah Unggul, Beasiswa dan Bantuan Pendidikan serta Penguatan Kurikulum Pendidikan.
"Sudah sejak lama kami menggantungkan harapan tinggi terhadap keberadaan Dewan Pendidikan. Mudah-mudahan di tangan bapak dan ibu hebat ini, berbagai kendala dan persoalan yang ada bisa kita tuntaskan bersama,” harap Rinto.
Lebih lanjut dirinya menyebutkan bahwa sektor pendidikan juga memiliki 'Pekerjaan Rumah' yang jauh lebih rumit dan kompleks dibanding sektor lainnya. Seperti kurangnya jumlah siswa yang masuk ke sekolah negeri dan lebih memilih ke sekolah swasta, serta hal-hal lainnya.
"Kita yakin bahwa dengan kolaborasi dan kerjasama yang baik dari seluruh pihak, berbagai persoalan-persoalan yang menjadi isu pendidikan dapat terurai dengan baik. Dan tentunya kita berharap melalui dunia pendidikan yang berkualitas dapat mempercepat terwujudnya visi Kabupaten Bengkalis yang Bermarwah, Maju dan Sejahtera," pungkasnya.